Senin, 31 Mei 2010
Orientasi Pengembangan Pendamping Kemahasiswaan (OPPEK) tahun 2010 di Medan
Sesuai dengan Surat dari Direktur Kelembagaan Kementerian Pendidikan NasionalDirektorat Jenderal Pendidikan Tinggi No. 3113/D5.4/T/2010 tentang Orientasi Pengembangan Pendamping Kemahasiswaan (OPPEK) tahun 2010 bahwa yang lulus seleksi untuk kegiatan ini akan dilaksanakan pada hari/tanggal selasa-kamis,1-3 Juni 2010 yang bertempat di Hotel Madani Jl. Sisingamangaraja/Amaliun No. 1 Medan. Peserta yang lolos ada 36 Perguruan Tinggi yang berasal dari PTS Kopertis Wilayah I, Wilayah II dan Wilayah X. Dimana salah satunya PTS yang lolos seleksi dari Kopertis Wilayah X adalah Universitas Riau Kepulauan Batam yang akan diwakili oleh Dahrul Aman Harahap, MM.
Sabtu, 22 Mei 2010
Serikat Petani Pasundan Unjuk Rasa Ke Kantor Gubernur Jabar
Serikat Petani Pasundan unjuk rasa di depan Kantor Gubernur Jawa Barat di Bandung. Salah satu orator menyampaikan bahwa mereka merasa kecewa dengan pernyataan yang disampaikan oleh Dinas Kehutanan Jabar bahwa Petani yang ada disekitar hutan telah melakukan pengrusakan hutan, Padahal yang petani lah yang telah menyelematkan hutan tersebut, sementara penghancur hutan sebenarnya adalah pihak HPH/Perhutani, Imbuhnya. Para pengunjuk rasa tersebut berasal dari berbagai elemen yang tergabung dengan Serikat Petani Pasundan (PSP). yang terdiri dari ibu-ibu,bapak-bapak serta dengan anak-anak mereka yang masih menggunakan seragam sekolah. Pada hari tersebut, puluhan polisi dikerahkan untuk mengamankan jalannya unjuk rasa, dengan membentuk barikade di depan kantor Gubernur Jabar,
Buku "Konflik Etnis dan Peran Masyarakat Sipil" PENGALAMAN INDIA
Kegiatan Penerjemahan dan penerbitan karya-karya terjemahan adalah upaya yang dirintis Balai Penelitian dan Pengembangan Agama Jakarta Departemen Agama sejak tahun 2007 lalu. Kegiatan ini dimaksudkan sebagai bagian dari upaya memperluas aksesabilitas karya-karya ilmiah berbahasa asing dalam rangka pengembangan wawasan dan kapasitas keilmuan para peneliti di lingkungan Depag.Tahun 2009, Karya Ilmiah yang diterjemahkan adalah Karya Ashutosh Varshney,Ethnic Conflict and Civic Life: Hindus and Muslim in India, Edisi Kedua (New Haven & London: Yale University Press, 2002). sebuah karya yang diakui banyak kalangan sebagai terobosan besar dalam bidang kajian etnisitas dan konflik pada dekade belakangan. Buku ini meraih penghargaan Gregory Luebbert Award dari American Political Science Association sebagai buku terbaik bidang kajian politik perbandingan.
Debat Publik Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri 2010
Selasa, 18 Mei 2010
Pendaftaran STAN Tahun 2010 di Buka
Friday, 07 May 2010 15:08
KOMPAS.com - Tahun ini Kementerian Keuangan kembali mengundang siswa dan siswi Warga Negara Indonesia untuk mengikuti pendidikan pada Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN) dengan tawaran 7 spesialisasi program Diploma I dan III yang telah disiapkan.
Ketujuh program spesialiasasi itu antara lain Program Diploma I Keuangan Spesialisasi Kepabeanan dan Cukai, Program Diploma III Keuangan Spesialisasi Kepabeanan dan Cukai, Program Diploma III Keuangan Spesialisasi Anggaran/Kebendaharaan Negara, Program Diploma III Keuangan Spesialisasi Pajak, Program Diploma III Keuangan Spesialisasi Pengurusan Piutang dan Lelang Negara, Program Diploma III Keuangan Spesialisasi Pajak Bumi dan Bangunan, serta Program Diploma III Keuangan Spesialisasi Akuntansi.
Bagi yang tertarik, pendaftaran STAN ini mulai dibuka pekan depan, tepatnya pada Senin (10/5/2010) sampai 4 Juni 2010 mendatang. Tawaran ini terbuka bagi siswa dan siswi berijazah SMU/MA/SMK semua bidang keahlian tahun 2008, 2009, atau 2010.
Selain itu, siswa atau siswa harus memiliki nilai rata-rata “Ujian Tulis (gabungan antara Nilai Ujian Akhir Nasional (UAN) dan Ujian Akhir Sekolah (UAS))” pada Ijazah (untuk lulusan tahun 2008 dan 2009) atau pada Ijazah/Ijazah Sementara/Surat Keterangan Hasil Ujian (SKHU)/Surat Tanda Lulus (STL) (untuk lulusan tahun 2010) tidak kurang dari 7,00 (tujuh koma nol nol) dan nilai tersebut bukan hasil pembulatan.
Pengumuman lengkap dan syarat-syarat pendaftarannya bisa langsung kamu unduh di pengumuman-usm-stan-2010. Untuk formulir pendaftaran, kamu juga bisa langsung mengambilnya di formulir pendaftaran usm ini.
Sumber: Kompas
Jumat, 14 Mei 2010
Raker Kopertis Di Batam diBuka Oleh Menteri Pendidikan Nasional
Rapat Kerja Kopertis Wilayah X tahun 2010 dilaksanakan di Hotel Good way batam tanggal 13-14 Mei 2010 yang dibuka oleh Menteri Pendidikan Nasional Prof.Dr.Ir.H.Muhammad Nuh, DEA dalam sambutannya menyampaikan bahwa pendidikan di Indonesia sangat Kompleks karena : 1) Dari JUmlah Perguruan Tinggi yang ada di indonesia lebih dari 2000 PT,2) Disvaritas, 3) Kompleks karena mangurus manusia 4) Kompleks karena mngurus Ilmu. Kemudian didalam tubuh Mendiknas masih terus mengadakan pembenahan salah satunya dengan mengadakan restrukturisasi merupakan agenda dari reformasi birokrasi. Kemudian adanya Implikasi setelah dibatalkan BHP oleh Mahkamah Konstitusi.
Kamis, 13 Mei 2010
Pusat Pendidikan Lingkungan Hidup Kepri (PPLHK)
Sehubungan dengan rencana kegiatan yang akan dilaksanakan oleh Sekolah Wisata Alam Setoko-Pusat Pendidikan Lingkungan Hidup Kepulauan Riau dalam rangka memperingati parayaan Hari Bumi Internasional 2010 dan memperkenalkan Sekolah Wisata Alam dan Pendidikan Lingkungan Hidup Informal Terpadu yang dikelola. maka akan diadakan acara: "AKSI PENYELAMATAN BUMI" dengan tema "AIR SUMBER KEHIDUPAN" yang bertempat Centre Pusat Pendidikan Lingkungan Hidup Kepri-Sekolah Wisata Alam Batam, Desa Setokok (Jembatan 3 barelang) pada hari Sabtu 15 mei 2010 pukul 08.30 s/d 13.00 wib dengan agenda acara: Penanaman Pohon (Seluruh Peserta), Diskusi Interaktif tentang Pendidikan Lingkungan Hidup (Guru,Instansi,dan Perusahaan), Field trip/Pendidikan Lingkungan (Pelajar, dan PT) dan Pendidikan Lingkungan Hidup/Out bond.
Rabu, 12 Mei 2010
Visitasi BAN-PT Ke UNRIKA Batam
Universitas Riau Kepuauan Batam akan dikunjungi oleh tim asesor BAN-PT sesuai dengan surat tugas yang diterima Nomor: 049/BAN-PT/S1-III/V/2010 bahwa dalam rangka pelaksanaan Akreditasi Tahap III bagi Program Studi Program Sarjana Tahun 2010. Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi akan melaksanakan Asesmen lapangan ke lokasi program studi Sarjana yang diakreditasi, dengan menugaskan : Hj. Dwi Ratmawati, Dr., SE, M.Com dari UNAIR dan Hamfri Djajadikerta, Prof., SE, MM, Dr. yang akan dilaksanakan pada tanggal 16-18 Mei 2010. Yang ditugaskan untuk mengunjungi Universitas Riau Kepulauan Program Studi Manajemen.
Rapat Kerja Kopertis Wilayah X Tahun 2010
Dalam upaya peningkatan dan pengembangan mutu pergururan Tinggi Swasta (PTS), setiap tahunnya Kopertis Wilayah X (Sumbar,Riau,Jambi dan Kepri)menyelenggarakan Rapat Kerja antar Pimpinan PTS dan Pimpinan Yayasan se Kopertis Wilayah X. Raker ini akan dilaksanakan pada hari Kamis-Jumat, tanggal 13-14 Mei 2010 bertempat di Goog Way Hotel batam, Jl. Imam Bonjol No. 1 Nagoya Batam. Pembukaan Raker dilaksanakan pada hari Kamis jam 19.00 wib dan penutupannya dilaksanakan pada hari Jumat jam 17,30 wib. Sehubungan dengan hal tersebut, maka disampaikan beberapa hal:1). Biaya transportasi dan akomodasi selama raker ditanggung oleh masing-masing peserta. Panitia hanya menyediakan konsumsi selama acara raker. 2). Bagi yang tidak hadir karena berbagai alasan,kami mohon untuk diwakilkan kepada yang lain. 3).untuk keperluan komunikasi, kontak person panitia adalah Sdr. Yandri. Untuk itu Universitas Riau Kepulauan Batam salah satu peserta Raker akan mengirimkan pereakilannya yaitu Dahrul Aman Harahap, SPt, MM dan Rahman Hasibuan,SE.
Senin, 10 Mei 2010
Sosialisasi Konvensi Stockholm
Sehubungan dengan Memorandum Bapak Deputi Bidang Penataan Lingkungan Kementrian Lingkungan Hidup Nomor : M-99/Dep.V.1//LH/05/2010 tanggal 30 April perihal Sosialisasi Konvensi Stockholm, maka Kementrian Lingkungan Hidup Republik Indonesia Pusat Pengelolaan Lingkungan Hidup Regional Sumatera yang berkantor di Pekanbanru akan mengadakan kegiatan perihal tersebut diatas dengan tajuk " Workshop Peningkatan Kesadaran Masyarakat akan Bahaya POPs Pasca Ratifikasi Konvensi Stockholm (POPs Awareness and Capacity Building Post Ratification)" pada Hari Rabu Tanggal 12 Mei 2010 yang bertempat di Hotel Novotel, Duyung Sei Jodoh Batam.Workshop Sosialisasi Konvensi Stockholm ini kerjasama antara Kemetrian Lingkungan Hidup RI dengan Word Bank.
Kamis, 06 Mei 2010
Sosialisasi Pengembangan Dosen PTS
Koordinasi Perguruan Swasta (KOPERTIS) Wilayah X (Sumatera Barat, Riau, Jambi dan Kepulauan Riau) akan mengadakan Sosialisasi Penyusunan Rencana Pengembangan Dosen PTS Kopertis Wilayah X tahun 2010-2014 untuk tahap I yang akan dilaksanakan pada Hari Jumat s/d Minggu Tanggal 7-9 Mei 2010 yang bertempat di Hotel Harris Batam Resort Jl. Waterfront City Batam. Universitas Riau Kepulauan (UNRIKA) Batam merupakan salah satu PTS yang ada di Kepri yang diundang akan mengirimkan perwakilannya antara lain Ade p. Nasution, SE, MSi, Dahrul Aman Harahap, S.Pt, MM dan Edwin Agung Wibowo, SE, M.Comm.
Selasa, 04 Mei 2010
Festival Seni UNRIKA ke 3 Tahun 2010
Universitas Riau Kepulauan Batam kembali akan menggelar Festival seni UNRIKA III dengan Nama Kegiatan “FESTIVAL SENI UNRIKA III SE KEPRI 2010 dengan Tema Kegiatan “ The Art of Music. TEMPAT/WAKTU :TAMAN HOT SPOT TAMAN MAKAM PAHLAWAN BATUAJI, 7-9MEI 2010. Adapun Tujuan Kegiatan ini adalah :
· Menjadikan ajang kreativitas bagi generasi muda sebagai salah satu mata rantai Pergaulan kehidupan yang berbudaya dalam berbagai perspektif dan visi pendidikan secara umum.
· Menciptakan hubungan kerjasama dikalangan gerarasi muda.
· Mengembangkan bakat – bakat seni dalam diri generasi muda
· Memeriahkan VISIT BATAM 2010
Materi Kegiatan
· Festival Band
· Modern Dance Competition
· Gallery Foto Wajah \
· Mading Competition
Sasaran Kegiatan
· Pelajar se-Provinsi Kepri
· Mahasiswa/I se-Provinsi Kepri
· Umum.
Survei RPJM dan Mini Survei Pemantauan PUS 2010
BKKBN Provinsi Kepulauan Riau akan melaksanakan Survei RPJM dan Mini Survei Pemantauan PUS 2010. Sehubungan dengan kegiatan tersebut BKKBN Provinsi Kepri akan bekerjasama dengan Universitas Riau Kepulauan (UNRIKA) Batam dalam pelaksanaan survei tersebut dengan mengikut sertakan mahasiswa Unversitas Riau Kepulauan Batam sebagai pewawancara pada survei RPJM dan Mini Survei. Untuk hal tersebut BKKBN membutuhkan mahasiswa 5 orang mahasiswa sebagai pewawancara, dimana sebelum kelapangan para mahasiswa tersebut akan dibekali dengan Teknikal Asistensi (TA) tentang survei yang rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 2-3 Juni 2010.
Senin, 03 Mei 2010
Diseminasi Penanganan Tuduhan Dumping Subsidi dan Safeguard
Dinas Perindustrian, energi,dan sumber daya mineral Kota Batam yang bekerjasama dengan Direktorat Pengamanan Perdagangan Ditjen kerjasama dengan Perdagangan Internasional,Kementerian Perdagangan mengundang Universitas Riau Kepulauan Batam untuk menghadiri Diseminasi Penanganan Tuduhan Dumping Subsidi dan Safeguard yang akan dilaksanakan pada Hari Selasa Tanggal 11 Mei 2010 Tempat Ruang Ramin Hotel Novotel Batam Pukul 08.00 wib s/d selsai. Thema kegiatan ini adalah Strategi Menghadapi Tuduhan Dumping, Subsidi dan Tindakan Safeguard dalam Rangka Mempertahankan Akses Pasar Ekspor.
Langganan:
Postingan (Atom)